Kira-kira enak tinggal di BSD City atau Bintaro Jaya ya? BSD City dan Bintaro Jaya adalah dua lokasi perumahan yang populer di wilayah Tangerang Selatan, Indonesia. Kedua daerah ini memiliki kelebihan dan keunikan masing-masing yang menjadi daya tarik bagi masyarakat yang ingin tinggal di wilayah tersebut.
Menurut data dari Rumah123.com, harga rata-rata perumahan di BSD City pada tahun 2021 adalah sekitar Rp4,6 miliar, sedangkan di Bintaro Jaya sekitar Rp2,2 miliar. Meskipun harga perumahan di BSD City lebih tinggi, namun kawasan ini menawarkan fasilitas yang lebih lengkap seperti pusat perbelanjaan, sekolah internasional, universitas, serta akses transportasi yang lebih baik.
Di sisi lain, Bintaro Jaya memiliki keunikan tersendiri dengan suasana lingkungan yang lebih tenang dan asri. Selain itu, kawasan ini juga dilengkapi dengan fasilitas pendidikan dan kesehatan yang cukup lengkap.
Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), pada tahun 2020, populasi Tangerang Selatan mencapai sekitar 1,7 juta jiwa dengan tingkat pertumbuhan penduduk sebesar 2,35%. Hal ini menunjukkan bahwa permintaan akan hunian di daerah tersebut terus meningkat.
Dengan adanya perbandingan antara kelebihan dan kekurangan dari kedua daerah ini, masyarakat dapat memilih lokasi yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka dalam menetap di kawasan Tangerang Selatan.
Properti di kawasan Bintaro Jaya dan Bumi Serpong Damai (BSD) masih menjadi incaran masyarakat utamanya Jabodetabek. Akses mudah ke pusat Jakarta, fasilitas pendidikan, bisnis, kesehatan, serta potensi investasi di Bintaro dan BSD menjadi alasannya.
Dalam salah satu survei, ada 91 ribu orang mencari properti di Bintaro dan 80 ribu orang di BSD sepanjang tahun 2023. Ini menunjukkan dua kawasan elite di Jakarta Selatan ini masih menjadi rising star properti.
Bahkan, tidak sedikit artis dan tokoh nasional yang memilih tinggal di BSD atau Bintaro. Sebut saja Sultan Bintaro Andre Taulany yang memiliki rumah bak istana di Bintaro dan Surya Insomnia di BSD City.
Meski hanya terpaut 30 menit, kawasan Bintaro dan BSD punya karakteristik dan daya tariknya masing-masing. Yuk, intip keunikan Bintaro dan BSD dalam pembahasan di bawah!
Daftar Isi
BSD City: Smart City yang Menjanjikan
BSD City merupakan kawasan perumahan di Kecamatan Serpong, Tangerang, Banten yang mulai dibangun oleh grup pengembang Sinar Mas Land pada 1986.
Selain menawarkan ragam hunian modern, kota mandiri ini menawarkan fasilitas perkantoran, kesehatan, pendidikan dan hiburan yang hits dan jadi rujukan anak muda setiap akhir pekan.
Akses dan Transportasi Publik
Kawasan BSD City dapat diakses dengan mudah baik dengan kendaraan pribadi atau transportasi publik. Keberadaan Tol Jakarta – Tangerang, Tol BSD-Pondok Indah, dan Tol Ulujami – Serpong yang terhubung dengan JORR tentunya mempermudah akses dari dan ke BSD City.
Soal transportasi umum juga tak kalah lengkap. Ada shuttle bus BSD Link seperti JR Connexion dan JA Connexion, KRL Rawa Buntu, bus TransJakarta, dan ragam angkutan umum serta transportasi daring.
Fasilitas Publik
Kawasan BSD City terkenal dengan ragam fasilitas hiburan yang ditawarkan. Pasalnya, area perumahan ini dikelilingi 11 pusat perbelanjaan seperti AEON Mall, Teraskota Mall, QBIG BSD City, ITC BSD, BSD Plaza, The Breeze, sampai Pasar Modern Intermoda yang menyediakan ragam kebutuhan belanja, kuliner, dan gaya hidup.
Khusus lokasi wisata yang tersedia di BSD City adalah Ocean Park Water Adventure, Branchsto Equestrian Park, MotoMoto Museum, Xtreme Park, dan juga Froggy Edutography.
Selain itu, ada banyak pilihan sekolah bertaraf nasional-internasional di kawasan ini. Seperti Business School, Deutsche Internationale Schule (DIS), Sekolah Ora et Labora, Sekolah Al-Azhar, dan sejumlah sekolah unggulan lainnya.
Tak heran dengan ragam fasilitas pendukung ini membuat properti di BSD City jadi incaran banyak orang.
Bintaro Jaya: Kota Mandiri yang Lengkap
Pada mulanya, Bintaro merupakan nama kelurahan di Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Tingginya jumlah permintaan rumah di luar pusat Jakarta membuat kawasan ini disulap menjadi Kota Mandiri oleh Jaya Real Properti pada tahun 1979.
Dibangun dengan konsep modern dan minimalis, membuat rumah di Bintaro banyak diincar pasangan muda. Kawasan Bintaro didirikan di atas lahan seluas 2000 hektar dengan 9 sektor hunian: 2 berada di wilayah Jakarta Selatan dan 7 sektor di Tangerang Selatan.
Akses Jadi Keunggulan Bintaro
Kemudahan akses dan ketersediaan transportasi publik menjadi pertimbangan penting menilai suatu properti. Beruntungnya, kawasan Bintaro punya keduanya: akses dan transportasi publik.
Perumahan di Bintaro bisa diakses dengan mudah lewat Tol Serpong – Cinere dan Tol Cengkareng – Batu Ceper – Kunciran. Selain itu, akses ke Bandara International Soekarno-Hatta pun hanya butuh waktu 25 menit lewat gerbang Tol Parigi.
Sementara pengguna transportasi publik juga bisa memilih KRL Commuter Line dari Stasiun Jurang Mangu, atau bus feeder TransJakarta untuk bepergian ke Jadetabek dengan praktis dan murah.
Fasilitas Publik
Bintaro tak hanya terkenal dengan kawasan perumahan elitenya saja, melainkan juga fasilitas pendukung seperti pusat belanja, perkantoran, pendidikan, kesehatan, hingga hiburan dan kuliner.
Banyak perusahaan consumer good yang berkantor di kawasan Bintaro. Soal hiburan bagi keluarga dan muda-mudi, tentunya Bintaro punya segudang pilihan. Ada Bintaro Plaza, Plaza Bintaro Satoe, Lotte Mart, Granada Square Bintaro Junction, dan Bintaro Jaya Xchange yang kerap dijadikan lokasi healing bagi keluarga dan muda-mudi.
Khusus area wisata alam yang cocok untuk keluarga, misalnya, ada Situ Gintung dan Hutan Kota Tanah Tinggal. Juga terdapat ragam kuliner, tempat nongkrong, dan food court yang bisa dikunjungi di akhir pekan.
Selain fasilitas hiburan, kawasan Bintaro juga dilengkapi fasilitas kesehatan dan pendidikan yang sangat memadai. Ada 12 rumah sakit kelas 1 dan 2 di kawasan Bintaro, di antaranya RS Premier Bintaro, RS Mitra Keluarga, RSIA Ichsan Medical Center, RS Pondok Indah Bintaro Jaya, RIS Hospital, RS Dr. Suyoto, dan lainnya.
Fasilitas pendidikan pun tak kalah lengkapnya. Ada banyak sekolah favorit bertaraf internasional di Bintaro: Sekolah Pembangunan Jaya, Global Jaya Internasional School, hingga Kampus Politeknik Keuangan Negara STAN.
BSD City atau Bintaro jaya yang Cocok untuk Investasi?
Selain sebagai tempat tinggal, rumah juga sering kali menjadi instrumen investasi jangak panjang yang menjanjikan. Salah satunya adalah rumah di kawasan Bintaro. Nilai investasi perumahan baru di kawasan ini kian naik dari tahun ke tahun.
Meskipun harga rumah yang ditawarkan tergolong premium, tetapi sepadan dengan segala fasilitas, kemudahan, dan potensi kenaikan pada masa mendatang.
Bisa dipastikan punya rumah di Bintaro menjadi salah satu investasi menguntungkan dalam jangka panjang.
Bagi Anda yang tertarik membeli properti di Bintaro, tunggu apa lagi, hubungi epicfortuna.com di sini dan segera wujudkan impian Anda!